Cara mengecilkan perut buncit secara alami dengan aman untuk mendapatkan bentuk tubuh ramping dan langsing

Selasa, 19 Juli 2016

5 Gerakan Latihan Sederhana Untuk Mengecilkan Perut Secara Alami

5 Gerakan latihan sederhana untuk mengecilkan perut buncit secara alami dan juga untuk membentuk otot perut agar terlihat menarik. Badan gemuk dan perut yang buncit terjadi akibat penumpakan lemak. Hal ini disebabkan oleh berbagai faktor mulai dari pola makan yang tidak sehat, jarang berolahraga hingga kebiasaan buruk yang sering dilakukan tanpa disadari.



Memiliki tubuh yang gendut dengan perut yang buncit memang cukup mengganggu bagi sebagian orang. Selain susah untuk bergerak tubuh gendut dengan perut buncit cukup mengganggu penampilan. Apalagi jika pekerjaan mereka sangat menuntut penampilan yang menarik misalnya saja para model.

Pada kesempatan ini kami akan berbagi tips pada anda cara mengecilkan perut buncit secara alami dengan gerakan latihan sederhana. Gerakan-gerakan latihan ini dapat membantu mengurangi lemak di perut dan juga mengencangkan serta membentuk otot perut agar terlihat menarik.

Dan inilah 5 gerakan latihan sederhana untuk mengecilkan perut secara alami yang bisa anda coba lakukan jika ingin memiliki bentuk tubuh langsing dan ideal.

1. BACK UP

Gerakan ini hampir sama dengan gerakan sit up, hanya saja, cara melakukannya adalah dengan posisi tengkurap. Angkat lengan dan kakimu secara bersamaan, lakukan gerakan ini sebanyak 10 – 20 kali sehari sesuai kemampuanmu. Perut akan menerima tekanan setiap kali kamu melakukan gerakan ini, tentu saja dapat membuat perutmu kembali bidang seperti semula.

2. VERTICAL LEG CRUNCH

Gerakan yang satu ini mirip dengan sikap lilin, hanya saja tubuh kamu membentuk huruf L tanpa bersandar pada dinding. Setelah itu, angkatlah badan ke atas hingga 15–20 kali. Gerakan ini bukan hanya dapat membakar lemak di daerah perut tetapi juga dapat membuat otot menjadi lebih kencang.

3. BICYCLE EXERCISE

Dari namanya saja, kita sudah tahu kalau gerakan ini hampir sama dengan gerakan saat bersepeda. Yang membedakan adalah, gerakan ini dilakukan di atas matras. Rebahkan tubuhmu di atas matras, kemudian letakan kedua kanan di belakang kepala. Lalu ayunkan kedua kaki secara bergantian, seperti sedang mengayuh sepeda. Lakukan gerakan ini semampunya saja, sampai kamu merasa sedikit berkeringat.

4. SIKAP LILIN

Nah, untuk gerakan yang satu ini, kamu dapat melakukannya dimanapun, bisa di atas tempat tidur, atau di lantai dengan menggunakan matras. Pada posisi telentang, luruskan kedua kakimu ke atas, tahan hingga 20 detik, lakukan gerakan ini setiap hari agar kamu mendapatkan hasil yang maksimal.

5. Latihan SIT UP

Sebelum melakukan gerakan ini, ada baiknya kamu meminta bantuan dari anggota keluarga atau teman dekat untuk menahan kedua kakimu. Ambilah posisi telentang di atas matras, dengan posisi tangan di belakang kepala. Lakukan gerakan sit up sebanyak 10 – 20 kali. Gerakan ini akan memberikan tekanan pada bagian perutmu sehingga lemak penyebab perut buncit akan segera menghilang.

Dalam melakukan 5 gerakan latihan sederhana untuk mengecilkan perut diatas tentunya anda harus rutin, konsisten dan sabar. Jangan mudah menyerah bisa dalam waktu singkat hasil belum terlihat lakukan terus hingga mendapat hasil yang sesuai dengan apa yang anda inginkan. Selain melakukan gerakan diatas, imbangi pula dengan pola makan yang sehat dengan mengkonsumsi makanan rendah lemak, buah-buahan dan sayuran.

Sumber: http://bangka.tribunnews.com

5 Gerakan Latihan Sederhana Untuk Mengecilkan Perut Secara Alami Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Diberdayakan oleh Blogger.